logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊVerawaty Fajrin Tersenyum Lagi
Iklan

Verawaty Fajrin Tersenyum Lagi

Setelah dibantu pemerintah, Verawaty Fadjrin mendapatkan perawatan medis yang terbaik. Verawaty bisa tersenyum lagi, tetapi ada sistem kesehatan mantan atlet yang perlu diperbaiki.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/QxCpbFf7dQOaGp9ZdceKq9dyCM4=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F09%2F36489fc8-0876-46fa-96d3-04cffc2e6f4e_jpg.jpg
DOKUMEN KEMENPORA

Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali saat membesuk legenda bulu tangkis Verawaty Fajrin yang sedang mengidap kanker paru-paru di Rumah Sakit Kanker Dharmais Jakarta, Senin (20/9/2021).  Pemerintah akan memberikan bantuan penanganan medis terbaik dan menanggung semua biayanya agar Verawaty bisa segera pulih dari kanker paru-paru yang dideritanya.

JAKARTA, KOMPAS - Setelah mendapatkan perhatian besar dari pemerintah pusat melalui Presiden Joko Widodo, Kementerian Pemuda dan Olahraga, hingga Rumah Sakit Kanker Dharmais, Jakarta Barat, legenda bulu tangkis Indonesia Verawaty Fajrin dan keluarga jauh lebih lega. Meskipun masih merasakan sejumlah keluhan, Verawaty lebih ceria dan kuat untuk menjalani pengobatan penyakit kanker yang dideritanya.

Perhatian dari pemerintah memang luar biasa, tetapi ini pun menjadi pelajaran. Sejatinya, pengurus cabang harus membangun sistem yang memastikan jaminan kesehatan memadai untuk atlet maupun mantan atletnya.

Editor:
Emilius Caesar Alexey
Bagikan