logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊMesin Diesel Tim Basket AS...
Iklan

Mesin Diesel Tim Basket AS Meraung Keras

Tim AS kembali ke final Olimpiade untuk empat kali beruntun. Melawan Australia di semifinal, sang juara bertahan lagi-lagi menampilkan karakter mesin diesel yang sudah menelan banyak korban.

Oleh
KELVIN HIANUSA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/kddqRdEFwh6gAwN6T-ICl5mLWZc=/1024x684/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F08%2FTOPSHOT-BASKETBALL-OLY-2020-2021-TOKYO-AUS-USA_98237143_1628151921.jpg
AFP/THOMAS COEX

Pebasket AS, Kevin Wayne Durant, melewati dua pebasket Australia, Chris Goulding (kiri) dan Nic Kay, pada semifinal basket putra dalam Olimpiade Tokyo 2020, di Saitama Super Arena, Saitama, Kamis (5/8/2021). Tim AS menang dengan skor 97-78.

TOKYO, KAMIS β€” Tim bola basket Amerika Serikat memastikan langkah ke partai puncak setelah menang dramatis atas Australia, 97-78, di semifinal Olimpiade Tokyo 2020 pada Kamis (5/8/2021). Kevin Durant dan kawan-kawan kembali menelan korban baru dengan permainan lambat panas ibarat mesin diesel.

Banyak yang memprediksi tim AS yang bertabur bintang NBA akan tumbang di tangan Australia. Mereka tertinggal 26-41 pada medio kuarter kedua. Di titik ini, AS seakan bermain tanpa jiwa, sementara tim lawan yang dipimpin guard NBA, Patty Mills, tampil penuh gairah.

Editor:
Emilius Caesar Alexey
Bagikan