logo Kompas.id
โ€บ
Olahragaโ€บMemperkenalkan Jepang dari...
Iklan

Memperkenalkan Jepang dari Meja Makan

Bagi Jepang, Olimpiade 2020 bukan sekadar menyelenggarakan ajang olahraga. Di luar itu, Jepang mempersiapkan dengan sempurna untuk mempromosikan kekayaan kuliner.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
ยท 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/a0vbV-lFj-hn4mFbGD1Ktjd7GdA=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F07%2FFILES-OLY-2020-2021-TOKYO-JAPAN-HEALTH-VIRUS-FOOD_97569635_1627814438.jpg
AFP/BEHROUZ MEHRI

Gedung tempat makan utama para atlet di (sebelah kiri) dan tempat pengambilan air minum (sebelah kanan) di perkampungan atlet Olimpiade Tokyo 2020 dalam arsip foto tanggal 20 Juni 2021. Atlet Olimpiade Tokyo dilarang makan di restoran di luar perkampungan atlet untuk mencegah penularan Covid-19.

Sekitar 11.000 atlet yang berpartisipasi di 33 cabang olahraga pada Olimpiade Tokyo 2020 tidak memiliki keleluasaan untuk menikmati Jepang. Seiring ketatnya pengawasan para atlet demi mengantisipasi Covid-19, para kontestan di ajang olahraga terbesar di dunia itu harus menjalani karatina di kawasan kampung atlet yang menghadap ke Teluk Tokyo.

Kondisi itu membuat mereka tidak bisa menikmati sejumlah wilayah terkenal di Tokyo, seperti Shinjuku dan Shibuya. Di sisi lain, para atlet yang doyan melakukan wisata kuliner setelah selesai menjalani โ€tugas negaraโ€ di Olimpiade juga tidak bisa menjalankan hobinya itu. Mereka tentu tidak bisa bebas berjalan-jalan untuk menikmati toko ramen nan variatif di wilayah Asakusa yang dekat dengan kuil ikonik, Senso-ji.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan