Ajang Seleksi Tim Kuda Hitam
Grup C Piala Eropa 2020 menjadi ajang seleksi empat tim kuda hitam turnamen kali ini, yakni Belanda, Ukraina, Austria, dan Makedonia Utara. Namun, Belanda dan Ukraina diprediksi akan menjadi yang terbaik dari grup ini.
Kegagalan lolos ke Piala Eropa 2016 Perancis dan Piala Dunia 2018 Rusia membuat Belanda tak lagi dianggap sebagai unggulan, sedangkan Ukraina, Austria, dan Makedonia Utara belum memiliki rekam jejak prestasi sebagai tim elite Benua Biru. Grup C Piala Eropa 2020 akan menjadi ajang seleksi para kuda hitam terbaik dalam turnamen edisi ke-16 ini.
Selama ini, Belanda selalu menjadi unggulan di setiap kejuaraan besar. Status itu berkat prestasi mentereng Pasukan Oranye. Di Piala Eropa, selain empat kali duduk di peringkat ketiga, mereka pernah menjuarai turnamen saat berlangsung di Jerman pada 1988.