Ujian Mental Juara Quartararo
Fabio Quartararo menghadapi ujian mental juara setelah ”arm pump” merampas peluangnya memenangi balapan sekaligus posisi puncak klasemen MotoGP di Jerez. Dia akan menghadapi masa-masa sulit pemulihan jika harus operasi.
JEREZ DE LA FRONTERA, MINGGU — Fabio Quartararo belajar banyak dari kekacauan musim lalu untuk mengatasi masalah dengan tenang dan tetap berpikiran jernih. Dia menerapkan pola pikir baru itu untuk bangkit dari masalah pada seri pembuka di Qatar. Hasilnya, dia meraih dua kemenangan pada seri Doha dan Portimao dan memimpin klasemen pebalap. Namun, jalan yang terlihat mulus itu menemui rintangan baru, yaitu cedera arm pump yang merusak balapannya di Jerez, Spanyol, Minggu (2/5/2021).
Quartararo yang start dari posisi terdepan sempat berada di posisi empat setelah start. Namun, dia dengan tenang mendahului para pebalap di depannya. Pebalap berjuluk ”El Diablo” itu pun memimpin balapan setelah mendahului pebalap Ducati, Jack Miller, pada putaran keempat.