logo Kompas.id
OlahragaMasa Krusial ”Quadruple”...
Iklan

Masa Krusial ”Quadruple” Manchester City

Manchester City berambisi menyapu bersih empat trofi atau ”quadruple”. Duel versus Leicester City, Sabtu, menjadi pembuka rentetan laga krusial pada dua bulan terakhir musim 2020-2021.

Oleh
MUHAMMAD IKHSAN MAHAR
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/jmzd5smKa2ct4PAmOxBe0cQOFbA=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2Friyad03_1614743830.jpg
CARL RECINE/POOL/AFP

Gestur striker Manchester City, Gabriel Jesus, merayakan golnya ke gawang Wolverhampton Wanderers pada lanjutan Liga Inggris di Stadion Etihad, 2 Maret 2021. City akan bertamu ke markas Leicester City pada Sabtu (3/4/2021) malam nanti.

LEICESTER, JUMAT — Bulan April menjadi masa krusial bagi Manchester City untuk memenuhi ambisinya menyapu bersih gelar di empat ajang pada musim 2020-2021. City akan menjalani tujuh laga penentu, dimulai saat bertamu ke markas Leicester City di Stadion King Power pada lanjutan Liga Inggris, Sabtu (3/4/2021) pukul 23.30 WIB.

Kemenangan pada laga versus Leicester itu akan mendekatkan City dengan gelar juara Liga Inggris kelima mereka dalam 10 musim terakhir. Leicester adalah salah satu dari dua tim papan atas yang masih berpeluang mencuri trofi juara liga itu dari ”The Citizens”.

Editor:
Yulvianus Harjono
Bagikan