logo Kompas.id
Olahraga32 Hari Penentu Nasib IBL
Iklan

32 Hari Penentu Nasib IBL

Perjuangan berliku IBL setahun penuh untuk mendapatkan izin berujung manis dengan dimulainya musim baru. Namun, kesuksesan sebenarnya akan ditentukan dalam 32 hari di “gelembung” Cisarua.

Oleh
KELVIN HIANUSA
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/x0E9XD-ifZmoX4jzqHJdQwOOygA=/1024x768/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2021%2F03%2F446b6316-d38f-4b02-8b5e-27a7b068b5c4_jpg.jpg
HUMAS IBL

Suasana persiapan gelembung IBL di Robinson Resort Cisarua, Kabupaten Bogor, Minggu (7/3/2021). Di lapangan ini akan dilangsungkan musim baru IBL yang berlangsung pada 10 Maret-10 April 2021.

JAKARTA, KOMPAS — Saat yang lain pasrah karena pandemi, IBL bergerak menyiapkan rencana kompetisi sejak pertengahan tahun lalu. Tak heran, IBL kini menjadi jadi kompetisi olahraga profesional berskala besar pertama yang bergulir pada masa pagebluk. Jerih payah terbayar lunas, tetapi perjalanan baru saja akan dimulai.

Maret 2020, menandai mati surinya kompetisi basket profesional terbesar di Indonesia. Setelah absen tepat setahun, IBL bangkit dari tidur panjang. Mereka berdetak lagi menghidupkan industri bola basket Tanah Air, dengan musim baru yang dimulai 10 Maret 2021.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan