Liputan Investigasi
Keinginan dan Berlatih Tak Cukup Menjadikan Bintang
Semangat dan kerja keras saja tidak cukup bagi bibit muda. Pengendalian emosi dan keangkuhan diri harus ditempa demi menjadi bintang lapangan kelak.
/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F10%2FIMG-20201022-WA0009_1603353347.jpg)
Para pemain SSB Matador Mekarsari sedang berlatih di Lapangan Citra Indah City, Jonggol, Jawa Barat, Sabtu (19/09/2020).
Doni (15), sebut saja demikian, pemain di salah satu sekolah sepak bola (SSB) di Jawa Barat ini memiliki obsesi yang sangat besar menjadi pemain di Tim Nasional Indonesia. Bahkan ia rela meninggalkan sekolah jika nantinya ditawari masuk klub demi menjadi pemain di EPA Liga 1 U-16.
"Ya, saya rela sih keluar dari sekolah demi masuk klub. Tetapi, hal itu harus dikomunikasikan dulu sama orang tua. Saya ingin mengejar cita-cita jadi pemain sepak bola," kata siswa kelas 1 SMA ini saat ditemui Sabtu, (19/9/2020).
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 2 dengan judul "Keinginan dan Berlatih Tak Cukup Menjadikan Bintang".
Baca Epaper Kompas