Iklan
Masa Depan Pelatih NBA Berusia Senja Terancam
Pelatih NBA berusia senja menghadapi teka-teki masa depan di tengah normal baru. Larangan tampil di sisa musim bisa mengakhiri karier mereka lebih cepat dari rencana.
ORLANDO, KAMIS โ Wacana NBA untuk tidak akan melibatkan pelatih berusia senja dalam kelanjutan musim ini membuat nasib mereka tidak jelas. Hal ini tidak hanya berdampak pada sisa musim ini, tetapi wacana tersebut juga mengancam peluang melatih mereka pada masa depan.
Kekhawatiran terbesar berada di pundak tiga pelatih tertua di NBA, yakni Mike DโAntoni (69) dari Houston Rockets, Alvin Gentry (65) dari New Orleans Pelicans, dan Gregg Popovich (71) dari San Antonio Spurs. Ketiganya berpotensi besar tidak bisa mendampingi tim karena alasan keselamatan.