Iklan
Michael Jordan, Sepatu, dan Perlawanan Rasial
Perbedaan 30 tahun mengubah sikap Michael Jordan terhadap isu rasial. Jordan yang terlihat acuh saat itu kini telah mengambil langkah besar mendukung perlawanan rasial.
โRepublikan juga membeli sepatu,โ kata Michael Jordan yang menjawab pertanyaan mengapa tidak mendeklarasikan dukungan terhadap calon senator kulit hitam Carolina Utara dari Demokrat, Harvey Gantt, pada 1990.
Ucapan Jordan pada tiga dekade lalu itu menuai banyak kecaman, terutama dari warga keturunan Afrika-Amerika. Tidak sedikit pendukung Chicago Bulls yang kehilangan rasa hormat kepada Jordan yang sedang berada pada performa terbaiknya.