Liga 1 2020 Mustahil Dilanjutkan
Meski masih menunggu keputusan baru dari pemerintah terkait situasi darurat Covid-19, akhir Mei, PSSI bakal sulit melanjutkan Liga 1 2020. Itu didasari kondisi wabah di Indonesia yang belum menunjukkan kondisi membaik.
JAKARTA, KOMPAS β Pandemi Covid-19 di Tanah Air, yang dikhawatirkan berlangsung lebih lama, menyebabkan Liga 1 Indonesia musim 2020 sulit dilanjutkan. Oleh karena itu, PSSI mulai mengkaji opsi penyelenggaraan turnamen pengganti. Sementara itu, liga-liga lainnya di Asia Tenggara diupayakan tetap berlanjut dengan keterbatasan waktu.
Untuk menentukan kelanjutan Liga 1 2020, PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah mengirim surat kepada 18 klub kontestan, Rabu (29/4/2020). Dalam surat itu, PT LIB meminta masukan klub untuk memberikan saran terkait nasib kompetisi tahun ini. Seluruh klub telah mengirimkan tanggapan terhadap surat itu pada 1 Mei lalu.