logo Kompas.id
OlahragaAsa ”Minions” Tuntaskan Misi...
Iklan

Asa ”Minions” Tuntaskan Misi Tertunda

Kevin/Marcus kembali ke final ganda putra All England setelah mengalahkan Wang Chi Lin/Lee Yang (Taiwan) pada semifinal di Arena Birmingham, Inggris. ”Minions” berpeluang menjuarai All England untuk ketiga kalinya.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/9_8UeAND2JBznN7OLEG_EzjxtX0=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2FPBSI_AE2020_SF_Kevin_Marcus-4_1584204042.jpg
HUMAS PP PBSI

Ganda putra nomor satu dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldy Gideon, maju ke final All England setelah pada babak semifinal di Arena Birmingham, Birmingham, Inggris, Sabtu (14/3/2020), mengalahkan unggulan ketujuh asal Taiwan, Lee Yang/Wang Chi Lin, 21-18, 21-13.

BIRMINGHAM, SABTU — Setelah tersingkir pada babak pertama pada 2019, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon kembali ke pentas final All England. ”Minions” berpeluang menuntaskan misi tertunda, yaitu menjuarai All England untuk ketiga kalinya.

Kevin/Marcus sebenarnya berpeluang menjadi ganda putra kedua Indonesia yang menjuarai All England tiga kali atau lebih pada 2019, seperti Tjun Tjun/Johan Wahjudi yang enam kali menjadi juara pada era 1970-an. Namun, setelah menjadi yang terbaik pada 2017 dan 2018, mereka justru tersingkir pada laga awal 2019.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan