logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊTetap Waspada meski Dua Kali...
Iklan

Tetap Waspada meski Dua Kali Menang

Aldila Sutjiadi dan kawan-kawan meraih kemenangan 3-0 atas Uzbekistan dalam kejuaraan tenis beregu putri Piala Fed Grup I Zona Asia/Oseania di Dubai. Namun, Indonesia masih belum aman dari ancaman degradasi.

Oleh
YULIA SAPTHIANI
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/ifV0CS-RtiXy_o8mYxz-xLWCh0s=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2Fc63ac6ce-c619-4428-8687-1f645d21a612_jpg.jpg
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

Petenis nasional wakil Jawa Timur, Aldila Sutjiadi, saat bertanding melawan petenis wakil Kalimantan Selatan, Fadona Titalyana, dalam partai final tunggal putri kejuaraan nasional umum BNI Open 2019 di lapangan tenis Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (22/11/2019). Aldila mengalahkan Fadona dengan skor 6-1, 6-3. Kemenangan ini membawa Aldila menjuarai tunggal putri BNI Open 2019.

DUBAI, KAMIS β€” Target mengalahkan Uzbekistan tercapai dengan kemenangan 3-0 yang diraih Aldila Sutjiadi dan kawan-kawan dalam kejuaraan tenis beregu putri Piala Fed Grup I Zona Asia/Oseania. Dua kemenangan dari tiga pertandingan membuka peluang bertahan di grup yang sama, tetapi Indonesia tetap harus waspada pada dua pertandingan tersisa.

Diikuti enam tim, persaingan Grup I Asia/Oseania yang berlangsung di Stadion Tenis Dubai Duty Free, Dubai, Uni Emirat Arab, 3-7 Maret, berlangsung dalam format round robin. Dua tim teratas pada klasemen akhir lolos ke play off yang akan berlangsung April. Putaran ini membuka kesempatan untuk tampil dalam babak kualifikasi Final Piala Fed 2021, sedangkan dua peringkat terbawah klasemen akan turun ke Grup II Asia/Oseania.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan