Sejumlah Kandidat Cedera, Thybulle Berharap Masuk Tim "Boomerang"
Matisse Vincent Thybulle, shooting guard Philadelphia 76ers yang memiliki dua kewarganegaraan, Amerika Serikat dan Australia, menyatakan keinginannya memperkuat tim nasional Australia pada Olimpiade Tokyo 2020.
LOS ANGELES, SENIN - Matisse Vincent Thybulle, shooting guard Philadelphia 76ers berharap dapat memperkuat tim nasional bola basket Australia pada Olimpiade Tokyo 2020, 24 Juli-9 Agustus. Peluangnya terbuka karena sejumlah pebasket nasional Australia cedera.
Harapan untuk bergabung dengan tim “Bumerang” disampaikan Thybulle kepada wartawan usai laga Philadelphia 76ers melawan Los Angeles Clippers di Staples Center, Los Angeles, California, Senin (2/3/2020) pagi WIB. Pada laga itu, Sixers harus mengakui keunggulan Clippers, 130-136, tetapi masih berada pada posisi aman menuju babak play off. Dengan rekokr menang kalah 37-24, Sixers bertahan di posisi kelima klasemen Wilayah Timur NBA.