Berharap pada Wajah Baru Liga 1
Liga 1 2020 bergulir mulai hari ini, Sabtu (29/2/2020). Pelaksanaan kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia itu menjadi ajang pembuktian komitmen kepengurusan PSSI hasil kongres luar biasa.
JAKARTA, KOMPAS β Penyelenggaraan Shopee Liga 1 2020 yang akan bergulir mulai hari ini, 29 Maret 2020, menjadi debut bagi kepengurusan baru Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia hasil Kongres Luar Biasa PSSI, November 2019. Perbaikan kualitas wasit, jadwal yang tepat waktu, hingga pembinaan para pendukung menjadi tiga komitmen utama Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan untuk kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia itu.
Sejumlah klub berharap PSSI dapat menunjukkan secara nyata komitmen untuk menyelesaikan tiga masalah klasik dalam liga Indonesia itu. Langkah itu diperlukan agar kompetisi berjalan secara sehat sehingga persaingan ke-18 tim di Liga 1 bisa semakin kompetitif.