logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊKualitas Timnas Basket...
Iklan

Kualitas Timnas Basket Tertinggal Jauh dari Korsel dan Filipina

Kualitas timnas tertinggal jauh dari tim pelapis Filipina dan Korea Selatan di ajang kualifikasi Piala Asia FIBA 2021. Kekurangan pemain besar menjadi salah satu pekerjaan rumah untuk membenahi timnas basket.

Oleh
KELVIN HIANUSA
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/h4f1lDqxhIa3pOZKzpxo8YLjp9A=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F02%2F4c41e119-0d4e-4671-bdca-44ea664648e4_jpg.jpg
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

Pemain tim nasional basket Indonesia Andakara Prastawa Dhyaksa (kanan) menerobos pemain tim nasional Filipina Abu Jahal Tratter (kiri) dalam pertandingan Kualifikasi Piala Asia FIBA 2021 di Mahaka Arena, Kelapa Gading, Jakarta, Minggu (23/2/2020). Tim nasional Filipina mengalahkan tim nasional Indonesia dengan skor 100-70. Kekalahan ini merupakan kekalahan kedua tim asuhan pelatih Serbia, Rajko Toroman, setelah laga sebelumnya, Kamis (20/2/2020) juga kalah saat melawan Korea dengan skor 76-109.

JAKARTA, KOMPAS – Kekalahan telak di jendela pertama kualifikasi Piala Asia FIBA 2021 dari Filipina dan Korsel, menunjukkan ketertinggalan tim nasional bola basket Indonesia. Pemain timnas tidak mampu bersaing dengan kedua raksasa Asia yang mendatangkan tim pelapis dengan tujuan regenerasi.

Kegemilangan guard timnas Andakara Prastawa yang menciptakan 28 poin dan 6 rebound tak mampu menolong Indonesia dari kekalahan atas Filipina, pada Minggu (23/3/2020), di Mahaka Arena, Jakarta. Timnas kalah telak 70-100 dari pemain-pemain muda β€œraja” Asia Tenggara itu.

Editor:
Wisnu Aji Dewabrata
Bagikan