Tuchel Melawan Ego Bintang PSG
Pelatih Paris Saint-Germain Thomas Tuchel mencoba bersabar dan berusaha mengambil keputusan tepat ketika menghadapi para pemain bintangnya, seperti Kylian Mbappe dan Neymar Junior.
PARIS, SELASA β Mengemban peran sebagai pelatih Paris Saint-Germain seperti yang dilakukan Thomas Tuchel sungguh berat. Selain harus menguasai taktik yang diperlukan di lapangan, sang pelatih masih harus melawan ego para pemain bintangnya yang masih muda. Sejauh ini, Tuchel masih bisa mengendalikannya dengan baik.
Ujian bagi Tuchel itu berawal pada laga kontra Montpellier, Sabtu (1/2/2020). Semua tampak berjalan baik ketika Tuchel mampu mengerahkan susunan skuad terbaiknya. Bahkan, sang striker, Edinson Cavani, telah kembali bermain setelah hampir sebulan tidak bermain karena cedera. Hasilnya, PSG menang telak, 5-0.