logo Kompas.id
β€Ί
Olahragaβ€ΊNasib Valverde Semakin di...
Iklan

Nasib Valverde Semakin di Ujung Tanduk

Gagalnya Barcelona melaju ke final Piala Super Spanyol membuat para pendukung kecewa. Mereka ingin Valverde segera pergi dari klub asal Catalan karena Barca kehilangan permainan khasnya, tiki-taka.

Oleh
prayogi dwi sulistyo
Β· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/zACiEfqAFegFN9uhXSjB37q9BiA=/1024x681/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F01%2F76e93189-dadd-4d10-85dd-66a170f3a08f_jpg.jpg
AFP/GIUSEPPE CACACE

Manajer Barcelona Ernesto Valverde memberikan arahan kepada anak asuhnya dalam pertandingan semifinal Piala Super Spanyol antara Barcelona melawan Atletico Madrid di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (10/1/2020). Situasi Valverde semakin tidak aman sebagai manajer Barcelona setelah timnya kalah 2-3 dari Atletico Madrid.

JEDDAH, JUMAT β€” Posisi Manajer Barcelona Ernesto Valverde semakin tidak aman setelah timnya takluk dengan skor 2-3 dari Atletico Madrid pada laga semifinal Piala Super Spanyol di Stadion King Abdullah Sport City, Jeddah, Arab Saudi, Jumat (10/1/2020). Meskipun demikian, ia tetap mendapat dukungan dari klub dan pemain.

Dalam lima pertandingan terakhir di seluruh kompetisi, Barca hanya memperoleh satu kemenangan. Posisi mereka di puncak klasemen Liga Spanyol juga tidak aman karena hanya unggul selisih gol dari rival abadi Real Madrid.

Editor:
Hendriyo Widi
Bagikan