logo Kompas.id
OlahragaTekuk Borneo FC, Persela Naik ...
Iklan

Tekuk Borneo FC, Persela Naik ke Peringkat Lima

Oleh
Adi Sucipto
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/xWsY7782N_hkBdigp2U7bjw9kPY=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F06%2F537650_getattachment7a4be6f3-f3a0-4018-8c67-3817d2881dad529034.jpg
KOMPAS/BAHANA PATRIA GUPTA

Pemain Persela Moch Fahmi (depan) berusaha melewati Pemain Mitra Kukar FC Bayu Pradana dalam Go-jek Liga 1 2018 di Stdion Surajaya, Lamongan, Kamis (7/6/2018).

LAMONGAN, KOMPAS - Persela Lamongan mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 (1-0) dalam pertandingan Gojek Liga 1 di Stadion Surajaya, Lamongan, Jawa Timur, Rabu (11/7/2018). Kemenangan itu mengantarkan Persela ke peringkat lima klasemen sementara dengan 23 poin dari hasil enam kali menang, lima kali seri, dan empat kali kalah.

Gol tim berjuluk “Laskar Jaka Tingkir” itu diciptakan Loris Arnaud pada menit ke-18 lewat umpan Diego Assis Figueiredo. Persela menambah kemenangan lewat gol bunuh diri pemain belakang Borneo yang juga mantan pemain Persela, Edy Gunawan, pada menit ke-47.

Editor:
Bagikan