Iklan
Debutan Mendominasi Tim Polo Air Putri
JAKARTA, KOMPAS β Pemain muda mendominasi skuad tim nasional polo air putri. Terdapat sembilan pemain berusia kurang dari 25 tahun dari 13 pemain yang akan berlaga pada SEA Games Kuala Lumpur 2017. Sebagian besar dari mereka merupakan debutan pada ajang tersebut.
Saat ini, hanya tersisa empat pemain dari skuad polo air putri SEA Games 2015. Mereka adalah Ayudya Pratiwi, Siti Balkis, Hudaidah Kadir, dan Inez Febrianti. Inez dan Hudaidah menjadi yang paling tua dengan usia 26 tahun. Selebihnya adalah para pemain baru. Pemain paling muda berusia 16 tahun, yaitu Hanna Firdaus.