Iklan
KPU Mulai Distribusikan Sebagian Logistik Pilgub Jatim
Logistik yang tak terkait pasangan calon telah didistribusikan, sedangkan surat suara masuk tahap persiapan pencetakan.
SURABAYA, KOMPAS β Dua bulan menjelang pemilihan gubernur, Komisi Pemilihan Umum Jawa Timur mulai mendistribusikan logistik yang tidak terkait pasangan calon. Adapun surat suara memasuki tahap persiapan pencetakan.
Anggota KPU Jatim Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, dan Partisipasi Masyarakat, Nur Salam, mengatakan ada dua kelompok logistik pilkada yang saat ini dipersiapkan. Pertama, logistik yang tidak terkait dengan pasangan calon kepala daerah yang sedang berlaga.