Iklan
Bandara IKN Bakal Melayani Penerbangan Internasional, Pertimbangkan Bandara Sekitar
Bandara IKN disebut bakal melayani penerbangan internasional. Bandara di Balikpapan pun melayani dua rute luar negeri.
BALIKPAPAN, KOMPAS β Pemerintah berencana menjadikan Bandara Ibu Kota Nusantara bisa digunakan untuk umum melayani penerbangan internasional jarak jauh. Pemerintah diminta mempertimbangkan matang rencana itu agar bandara terdekatnya tak terdampak.
Di sela-sela berkunjung ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Minggu (6/10/2024), Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi membenarkan bahwa di Kaltim nantinya bakal ada dua bandara internasional. Keduanya adalah Bandara IKN dan Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan di Balikpapan.