logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊLibur Panjang Akhir Pekan,...
Iklan

Libur Panjang Akhir Pekan, Kota Batu Dibanjiri Wisatawan

Pada libur panjang akhir pekan kali ini kota wisata Batu di Jawa Timur dibanjiri pengunjung dari luar kota.

Oleh
DAHLIA IRAWATI
Β· 0 menit baca
Suasana kawasan Alun-alun Kota Batu, Minggu (15/9/2024). Pada libur panjang akhir pekan ini Kota Batu masih menjadi pilihan wisatawan untuk menghabiskan waktu liburan.
KOMPAS/DAHLIA IRAWATI

Suasana kawasan Alun-alun Kota Batu, Minggu (15/9/2024). Pada libur panjang akhir pekan ini Kota Batu masih menjadi pilihan wisatawan untuk menghabiskan waktu liburan.

BATU, KOMPAS β€” Saat libur panjang akhir pekan kali ini kota wisata Batu di Jawa Timur dibanjiri pengunjung dari luar kota. Mereka menghabiskan waktu liburan untuk berwisata dan menikmati kuliner di kota pegunungan berhawa dingin tersebut.

Kepadatan daerah Malang Raya termasuk arah menuju Kota Batu mulai terasa pada Jumat (13/9/2024) sore. Kendaraan dari luar kota mulai memadati jalanan Malang. Sabtu malam, kawasan Kayutangan Heritage menjadi titik pusat kemacetan. Banyak kendaraan pengunjung diparkir di pinggir jalan, sementara mereka menikmati warung dan hiburan musik jalanan di sepanjang trotoar Jalan Basuki Rahmat tersebut.

Editor:
NELI TRIANA
Bagikan