logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊUnjuk Rasa Mengawal Putusan MK...
Iklan

Unjuk Rasa Mengawal Putusan MK di Malang Diwarnai Kericuhan

Unjuk rasa di Kota Malang, Jawa Timur, mengawal keputusan MK, memasuki hari kedua.

Oleh
DAHLIA IRAWATI
Β· 1 menit baca
Unjuk rasa mahasiswa menyuarakan kawal keputusan MK di Malang berlanjut pada Jumat (23/08/2024).
KOMPAS/DAHLIA IRAWATI

Unjuk rasa mahasiswa menyuarakan kawal keputusan MK di Malang berlanjut pada Jumat (23/08/2024).

MALANG, KOMPAS β€” Unjuk rasa hari kedua mengawal keputusan Mahkamah Konstitusi di Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (23/08/2024), diwarnai kericuhan. Meski demikian, unjuk rasa berlanjut hingga akhirnya massa aksi bisa masuk ke dalam gedung dewan.

Massa aksi berjumlah sekitar ribuan orang tersebut berjalan dari titik kumpul di sekitar Stadion Gajayana menuju depan Gedung DPRD Kota Malang sekitar pukul 15.00 WIB. Barisan depan massa aksi terdiri atas ibu-ibu keluarga korban Tragedi Kanjuruhan.

Editor:
MARIA SUSY BERINDRA
Bagikan