logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊRumah Terduga Teroris di Batu ...
Iklan

Rumah Terduga Teroris di Batu Dijaga Ketat

Anggota Gegana Polri dengan senjata lengkap sudah tiba dilokasi. Mereka mengamankan rumah terduga teroris.

Oleh
DEFRI WERDIONO
Β· 1 menit baca
Personel Gegana Polri bersenjata lengkap tiba di lokasi penangkapan terduga teroris, Kamis (1/8/2024). Seorang warga Junrejo, Kota Batu, ditangkap Densus 88, Rabu (31/7/2024) pukul 21.00.
KOMPAS/DEFRI WERDIONO

Personel Gegana Polri bersenjata lengkap tiba di lokasi penangkapan terduga teroris, Kamis (1/8/2024). Seorang warga Junrejo, Kota Batu, ditangkap Densus 88, Rabu (31/7/2024) pukul 21.00.

BATU, KOMPAS β€” Seusai penangkapan seorang warga oleh Detasemen Khusus 88 Antiteror, rumah terduga teroris itu dijaga ketat. Penangkapan dilakukan pada Rabu (8/1/2024) pukul 21.00 di Villa Syariah Bunga Tanjung Kav 34, Kelurahan Jeding, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jawa Timur.

Pada Kamis (1/8/2024) sekitar pukul 08.00 terlihat beberapa anggota Gegana Polri dengan senjata lengkap sudah tiba di lokasi. Mereka datang menggunakan kendaraan lapis baja. Sebelumnya sudah ada personel dari Polres Batu. Terlihat pula tim Densus 88. Total jumlah petugas yang mengamankan lokasi lebih dari 10 orang.

Editor:
SIWI YUNITA CAHYANINGRUM
Bagikan