logo Kompas.id
NusantaraKopi Robusta Kuning, Harta...
Iklan

Kopi Robusta Kuning, Harta Karun dari Rimba Candi Pagar Alam

Kopi robusta kuning (”yellow canephora”) dipercaya akan mengangkat kopi Pagar Alam dan Sumsel ke panggung kopi dunia.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
· 1 menit baca
Painah, seorang petani penggarap lahan kopi milik Frans Wicaksono, memetik buah robusta kuning dari kebun Frans di kawasan Rimba Candi, Dempo Tengah, Kota Pagaralam, Sumatera Selatan, Kamis (4/7/2024).
KOMPAS/ADRIAN FAJRIANSYAH

Painah, seorang petani penggarap lahan kopi milik Frans Wicaksono, memetik buah robusta kuning dari kebun Frans di kawasan Rimba Candi, Dempo Tengah, Kota Pagaralam, Sumatera Selatan, Kamis (4/7/2024).

Jika Flores populer dengan kopi arabika kuning yellow catura, begitu pula dataran tinggi Sumatera Selatan memiliki robusta kuning. Petani menyebutnya yellow canephora yang diyakini harta karun terpendam, membawa kopi Pagar Alam mendunia.

Berawal dari kebetulan, prosesor kopi Frans Wicaksono (58) menemukan buah kopi berwarna kuning di kebunnya, di Rimba Candi, Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan. Awalnya, buah kopi berwarna kuning itu dia kira sedang berproses untuk matang. Beberapa waktu kemudian hingga buah kopi matang, warnanya tak kunjung memerah, tetapi tetap kuning.

Editor:
IRMA TAMBUNAN
Bagikan