logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊHarga Kopi Robusta Gayo...
Iklan

Harga Kopi Robusta Gayo Melonjak, Permintaan Tetap Tinggi

Kenaikan harga kopi robusta merupakan fenomena global. Petani harus memanfaatkan peluang tersebut.

Oleh
ZULKARNAINI
Β· 1 menit baca
Pekerja sedang menyortir kopi di pabrik pengolahan MD Coffee House di Kabupaten Bener Meriah, Aceh, Minggu (26/11/2023).
KOMPAS/ZULKARNAINI

Pekerja sedang menyortir kopi di pabrik pengolahan MD Coffee House di Kabupaten Bener Meriah, Aceh, Minggu (26/11/2023).

BANDA ACEH, KOMPAS β€” Harga jual biji hijau kopi robusta Gayo di Kabupaten Aceh Tengah dan Kabupaten Bener Meriah, Aceh, melonjak dari Rp 60.000 per kilogram pada Februari menjadi Rp 80.000 per kilogram pada Juni 2024. Namun, kenaikan harga ini tidak membuat kopi Gayo sepi peminat. Permintaan konsumen justru tetap tinggi dan tidak terpenuhi.

Erwin Konadi, pedagang kopi dengan merek Konadi Coffee Gayo di Aceh Tengah, Rabu (19/6/2024), mengatakan, kenaikan harga green bean atau biji hijau kopi robusta ini cukup mengejutkan. Alasannya, kopi robusta yang dianggap kalah pamor dengan arabika justru mengalami kenaikan harga sangat signifikan.

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan