logo Kompas.id
NusantaraTamparan Keras dari Tragedi di...
Iklan

Tamparan Keras dari Tragedi di Sukolilo, Pati

Peristiwa kelam yang terjadi pekan lalu di Sukolilo, Kabupaten Pati, Jateng, harus menjadi momentum perbaikan.

Oleh
MOHAMAD FINAL DAENG, KRISTI DWI UTAMI
· 1 menit baca
Coretan bertuliskan ”Sukolilo Rusuh Aku Ga Suka” mewakili keresahan atas fenomena kekerasan, tawuran antarkampung, dan dugaan beredarnya banyak kendaraan ilegal di Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Rabu (12/6/2024).
KOMPAS/P RADITYA MAHENDRA YASA

Coretan bertuliskan ”Sukolilo Rusuh Aku Ga Suka” mewakili keresahan atas fenomena kekerasan, tawuran antarkampung, dan dugaan beredarnya banyak kendaraan ilegal di Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Rabu (12/6/2024).

Peristiwa kekerasan yang terjadi di Desa Sumbersoko, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, pekan lalu masih menyisakan pilu bagi banyak orang, termasuk warga desa setempat. Sejumlah pihak pun berharap hal ini menjadi momentum untuk memberantas praktik jual-beli kendaraan bermotor ilegal yang diduga memicu peristiwa tersebut.

Karsidi (60) baru pulang dari mengarit rumput untuk pakan kambingnya, saat Kompas singgah di depan rumahnya di Desa Sumbersoko, Rabu (12/6/2024). Setelah memperkenalkan diri dan maksud kedatangan ke desa itu, kami dipersilakan masuk ke dalam rumahnya.

Editor:
CHRISTOPERUS WAHYU HARYO PRIYO
Bagikan