logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊTruk Jadi Monster Jalanan yang...
Iklan

Truk Jadi Monster Jalanan yang Berulang Kali Renggut Nyawa Pemotor Palembang

Fenomena truk di Palembang meresahkan warga karena mengancam keselamatan dan menimbulkan kerugian materiel.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
Β· 1 menit baca
Lokasi tewasnya Pobri Milian (69) akibat dilindas truk tangki beroda enam di Jalan MP Mangkunegara, Palembang, Senin (20/5/2024) sekitar pukul 10.00.
KOMPAS/ADRIAN FAJRIANSYAH

Lokasi tewasnya Pobri Milian (69) akibat dilindas truk tangki beroda enam di Jalan MP Mangkunegara, Palembang, Senin (20/5/2024) sekitar pukul 10.00.

PALEMBANG, KOMPAS β€” Kecelakaan yang melibatkan truk, terutama yang bersumbu tiga ke atas, dan pengendara sepeda motor di Palembang, Sumatera Selatan, terus berulang dan memakan korban. Bahkan, dalam dua bulan terakhir, lima nyawa pengendara sepeda motor melayang karena terlindas ataupun terserempet truk-truk yang diduga melanggar aturan operasional ataupun bobot muatan tersebut.

Kasus terbaru, pria paruh baya Pobri Milian (69) yang mengendarai sepeda motor tewas usai jatuh dan terlindas truk tangki beroda enam di Jalan MP Mangkunegara, Palembang, Senin (20/5/2024) sekitar pukul 10.00. Menurut keterangan Kepala Unit Gakkum Satlantas Polrestabes Palembang Iptu Arham Sikakum kepada awak media, sepeda motor dan truk itu sama-sama melaju dari arah Simpang Patal menuju Kenten Laut.

Editor:
CHRISTOPERUS WAHYU HARYO PRIYO
Bagikan