logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊOtorita IKN Teken MoU dengan...
Iklan

Otorita IKN Teken MoU dengan Universitas Leiden-Delft-Erasmus untuk Riset Kota Baru

Otorita IKN teken MoU dengan Aliansi Universitas Leiden-Delf-Erasmus untuk kerja sama ilmiah pengembangan kota baru.

Oleh
SUCIPTO
Β· 0 menit baca
Kepala Otorita IKN Bambang Susantono dan Dekan Leiden-Delf-Erasmus Profesor Wim van den Doel menandatangani nota kesepahaman atau MoU untuk kerja sama ilmiah dalam pengembangan kota baru di Kantor Otorita IKN, di Jakarta, Senin (18/3/2024).
HUMAS OTORITA IKN

Kepala Otorita IKN Bambang Susantono dan Dekan Leiden-Delf-Erasmus Profesor Wim van den Doel menandatangani nota kesepahaman atau MoU untuk kerja sama ilmiah dalam pengembangan kota baru di Kantor Otorita IKN, di Jakarta, Senin (18/3/2024).

JAKARTA, KOMPAS β€” Otorita Ibu Kota Nusantara menandatangani nota kesepahaman atau MoU dengan Aliansi Universitas Leiden-Delf-Erasmus untuk kerja sama ilmiah dalam pengembangan kota baru. Hal ini diharapkan bisa menjadi salah satu jalan mewujudkan Indonesia menjadi negara berpendapatan tinggi pada 2045.

Penandatanganan MoU itu dilaksanakan di Kantor Otorita IKN di Jakarta, Senin (18/3/2024). Penandatanganan tersebut dilakukan oleh Kepala Otorita IKN Bambang Susantono dan Dekan Leiden-Delf-Erasmus (LDE) Profesor Wim van den Doel. Hadir pula dalam kegiatan tersebut, Duta Besar Belanda untuk Republik Indonesia HE Lambert Grijns.

Editor:
RINI KUSTIASIH
Bagikan