logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊPresiden Jokowi Akan Resmikan ...
Iklan

Presiden Jokowi Akan Resmikan Duplikasi Jembatan Kapuas 1 di Pontianak

Presiden Joko Widodo dijadwalkan berkunjung ke Kalimantan Barat, Rabu hingga Kamis pekan ini.

Oleh
EMANUEL EDI SAPUTRA
Β· 0 menit baca
Presiden Joko Widodo berkunjung ke Kalimantan Barat, Selasa (29/11/2022).
KOMPAS/EMANUEL EDI SAPUTRA

Presiden Joko Widodo berkunjung ke Kalimantan Barat, Selasa (29/11/2022).

PONTIANAK, KOMPAS β€” Presiden Joko Widodo dijadwalkan berkunjung ke Kalimantan Barat, Rabu hingga Kamis (20-21/3/2024). Dalam kunjungan tersebut, Presiden akan meresmikan sejumlah proyek, antara lain duplikasi Jembatan Kapuas 1 di Kota Pontianak dan Bandara Kota Singkawang. Jokowi dikabarkan akan mengunjungi pula pasar dan rumah sakit.

Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat Harisson, seusai pertemuan dengan sejumlah pihak terkait rencana kunjungan Presiden, Senin (18/3/2024), menuturkan, Presiden dijadwalkan berkunjung ke Kalbar pada Rabu-Kamis tengah pekan ini. Dalam kunjungannya nanti, Presiden akan langsung ke Kota Singkawang untuk meresmikan Bandara Kota Singkawang.

Editor:
NELI TRIANA
Bagikan