Iklan
Warga Surabaya Sulit Hindari Kenaikan Harga Pangan
Kalangan warga Surabaya, Jawa Timur, tak bisa menghindari kenaikan harga pangan sehingga berharap kebijakan intervensi.
SURABAYA, KOMPAS β Kalangan warga Surabaya, Jawa Timur, sulit menghindari kenaikan harga bahan pangan. Mereka harus menerima, bersiasat, dan berharap langkah jitu intervensi pemerintah dalam pengendalian harga.
Sampai dengan Rabu (28/2/2024), kenaikan harga masih terjadi pada beras, telur dan daging ayam, gula pasir, minyak goreng curah, serta cabai. Eskalasi terpantau sejak awal bulan melalui sistem informasi ketersediaan dan perkembangan harga bahan pokok (siskaperbapo).