logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊRatusan Kendaraan Curian...
Iklan

Ratusan Kendaraan Curian Ditemukan di Gudang TNI AD di Sidoarjo, Dua Prajurit Ditahan

Ratusan kendaraan bermotor curian ditemukan di Gudang Balkir Pusat Zeni TNI AD di Sidoarjo, Jatim. Dua anggota TNI AD yang diduga terlibat telah ditahan.

Oleh
AMBROSIUS HARTO MANUMOYOSO
Β· 1 menit baca
Area parkir sebuah rumah sakit swasta di Pluit, Jakarta Utara, Jumat (18/8/2023). Lokasi ini sempat menjadi tempat persembunyian motor curian.
KOMPAS/ADITYA DIVERANTA

Area parkir sebuah rumah sakit swasta di Pluit, Jakarta Utara, Jumat (18/8/2023). Lokasi ini sempat menjadi tempat persembunyian motor curian.

SURABAYA, KOMPAS β€” Polisi Militer Komando Daerah Militer V/Brawijaya menahan dua anggota TNI Angkatan Darat yang terlibat sindikat pencurian kendaraan bermotor. Dua anggota TNI itu diduga menggunakan Gudang Balkir Pusat Zeni TNI Angkatan Darat di Kecamatan Buduran, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, untuk menyimpan ratusan kendaraan bermotor curian.

Kedua personel itu adalah Kopral Dua AS dan Mayor PKP yang bertugas di Pusat Zeni TNI Angkatan Darat (Pusziad) Buduran. ”Pomdam masih memeriksa dan mendalami keterlibatan oknum anggota,” kata Kepala Penerangan Kodam V/Brawijaya Kolonel (Inf) Rendra Dwi Ardhani, Minggu (7/1/2024).

Editor:
HARIS FIRDAUS
Bagikan