logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊLonjakan Penumpang di Bandara ...
Iklan

Lonjakan Penumpang di Bandara Juanda Surabaya Didominasi Penerbangan Domestik

Bandara Juanda mencatat jumlah penumpang hingga akhir Oktober 2023 mencapai 11,6 juta penumpang atau 34 persen lebih tinggi dibandingkan periode sama tahun lalu. Meskipun penerbangan domestik masih mendominasi, lalu lintas pengiriman kargo justru turun.

Oleh
RUNIK SRI ASTUTI
Β· 1 menit baca
Penumpang mengantre di layanan <i>check in </i>Bandara Juanda Surabaya, Rabu (12/4/2023). Jumlah penumpang diprediksi naik 18 persen saat arus mudik Lebaran 2023.
HUMAS BANDARA JUANDA SURABAYA

Penumpang mengantre di layanan check in Bandara Juanda Surabaya, Rabu (12/4/2023). Jumlah penumpang diprediksi naik 18 persen saat arus mudik Lebaran 2023.

SIDOARJO, KOMPAS β€” Lonjakan lalu lintas penumpang di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya didominasi penerbangan domestik. Sejumlah maskapai terus ditawarkan untuk menambah rute penerbangan baru.

Berdasarkan data manajemen Bandar Udara Internasional Juanda, tercatat ada 11.650.652 penumpang hingga akhir Oktober 2023. Jumlah itu 34 persen lebih tinggi ketimbang periode sama tahun lalu. Para penumpang menggunakan 80.243 perjalanan pesawat atau 27 persen lebih banyak dibandingkan dengan tahun 2022.

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan