Iklan
Anggota Polisi Diduga Injak Kepala Warga Saat Eksekusi Lahan di Lampung Tengah
Seorang polisi diduga menginjak kepala seorang warga saat eksekusi lahan hak guna usaha PT Bumi Sentosa Abadi di Kabupaten Lampung Tengah, Lampung. Tujuh warga diperiksa karena membawa senjata tajam.
LAMPUNG TENGAH, KOMPAS β Seorang polisi diduga menginjak kepala warga saat menjaga proses eksekusi lahan hak guna usaha PT Bumi Sentosa Abadi di Kecamatan Anak Tuha di Lampung Tengah, Lampung, Kamis (21/9/2023). Selain itu, tujuh warga setempat masih diperiksa karena membawa senjata tajam saat eksekusi berlangsung.
Ulah polisi itu terekam dalam video yang beredar di media sosial. Di sana, ada seseorang tersungkur di tanah.