logo Kompas.id
โ€บ
Nusantaraโ€บBerharap Aksi Nyata Penanganan...
Iklan

Berharap Aksi Nyata Penanganan Rob di Jateng

Hidup dalam kubangan rob selama bertahun-tahun membuat kualitas hidup sebagian warga di kawasan pantura Jateng terus menurun. Warga berharap segera ada aksi nyata untuk mengatasi rob.

Oleh
KRISTI DWI UTAMI
ยท 1 menit baca
Warga melintas di tengah genangan rob di Kelurahan Pasirkratonkramat, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan, Jawa Tengah, Selasa (18/7/2023). Sejak belasan tahun terakhir, wilayah itu terendam banjir rob. Kendati jalan sudah ditinggikan, rob yang terjadi akibat perubahan iklim itu masih terus menerus melanda.
KOMPAS/KRISTI DWI UTAMI

Warga melintas di tengah genangan rob di Kelurahan Pasirkratonkramat, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan, Jawa Tengah, Selasa (18/7/2023). Sejak belasan tahun terakhir, wilayah itu terendam banjir rob. Kendati jalan sudah ditinggikan, rob yang terjadi akibat perubahan iklim itu masih terus menerus melanda.

Hampir satu dasawarsa, Linda Erlita Sari (30), warga Kelurahan Pasirkratonkramat, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan, Jawa Tengah, harus mengakrabi banjir rob. Setiap hari air rob dengan ketinggian sekitar 15 sentimeter (cm) selalu merendam jalanan sekitar rumahnya. Jika ada kendaraan yang melintas di tengah rob itu, air rob juga masuk ke dalam rumahnya.

โ€Jalanan dan rumah sudah ditinggikan terus, tapi (ketinggian) air robnya selalu bisa mengejar. Pokoknya sudah seperti balapan sama air,โ€ kata Linda, Kamis (10/8/2023).

Editor:
HARIS FIRDAUS
Bagikan