logo Kompas.id
NusantaraBali United Jamu Pemuncak...
Iklan

Bali United Jamu Pemuncak Klasemen Liga 1

Bali United akan menjamu Dewa United, pemuncak klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024, di Stadion Dipta, Gianyar, Sabtu (29/7/2023). Bali United menargetkan kemenangan ketiga secara beruntun.

Oleh
COKORDA YUDISTIRA M PUTRA
· 1 menit baca
Bali United FC akan menjamu Dewa United FC dalam laga BRI Liga 1 2023/2024 pekan kelima di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (29/7/2023). Suasana jumpa pers di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (28/7/2023), dihadiri Pelatih Bali United Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues (tengah) dan pemain Bali United, Kadek Arel Priyatna (kanan).
KOMPAS/COKORDA YUDISTIRA

Bali United FC akan menjamu Dewa United FC dalam laga BRI Liga 1 2023/2024 pekan kelima di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (29/7/2023). Suasana jumpa pers di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (28/7/2023), dihadiri Pelatih Bali United Alessandro Stefano Cugurra Rodrigues (tengah) dan pemain Bali United, Kadek Arel Priyatna (kanan).

GIANYAR, KOMPAS — Bali United FC bakal menjamu Dewa United FC dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 pekan kelima di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (29/7/2023). Skuad ”Serdadu Tridatu” menargetkan kemenangan beruntun ketiga meskipun menghadapi lawan kuat yang saat ini menjadi pemuncak klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024.

Bali United masih berada di 10 besar klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Adapun Dewa United sedang memimpin klasemen sementara dan menempati posisi pemuncak. Hingga memasuki pekan kelima kompetisi, Dewa United yang dijuluki ”Tangsel Warrior” itu belum pernah mengalami kekalahan dalam empat pertandingan, yang sudah mereka jalani.

Editor:
AGNES BENEDIKTA SWETTA BR PANDIA
Bagikan