Tekan Kecelakaan, KAI Semarang Tutup Puluhan Pelintasan Sebidang Tak Resmi
Aturan di pelintasan sebidang kereta api terus disosialisasikan kepada masyarakat untuk menekan kecelakaan di Semarang, Jawa Tengah. Penutupan pelintasan sebidang juga terus dilakukan demi menjaga keselamatan masyarakat.
SEMARANG, KOMPAS β Upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas di pelintasan sebidang kereta api terus dilakukan. Selain menggencarkan sosialisasi terkait aturan lalu lintas, PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 4 Semarang, Jawa Tengah, juga menutup puluhan pelintasan sebidang yang tidak resmi.
Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko mengatakan, pelintasan sebidang merupakan perpotongan antara jalur kereta api dan jalan raya yang dibuat sebidang. Pelintasan sebidang tersebut biasanya muncul karena meningkatnya mobilitas masyarakat di jalur yang melintas atau berpotongan langsung dengan jalan kereta api.