logo Kompas.id
NusantaraGula Itu Bernama Pura...
Iklan

Gula Itu Bernama Pura Mangkunegaran…

Pada zamannya, Pura Mangkunegaran pernah berjaya lewat pabrik gulanya. Sekarang gula itu telah berganti rupa menjadi geliat pariwisata. Wisatawan bagaikan semut-semut yang menghampiri tanpa mengenal hari.

Oleh
NINO CITRA ANUGRAHANTO
· 1 menit baca
Wisatawan asing mengunjungi Pura Mangkunegaran, Surakarta, Jawa Tengah, Rabu (26/7/2023). Istana Kadipaten Mangkunegaran yang dibangun tahun 1757 itu terus berbenah untuk melestarikan bangunan cagar budaya tersebut sekaligus meningkatkan daya tarik wisata yang dimilikinya.
KOMPAS/FERGANATA INDRA RIATMOKO

Wisatawan asing mengunjungi Pura Mangkunegaran, Surakarta, Jawa Tengah, Rabu (26/7/2023). Istana Kadipaten Mangkunegaran yang dibangun tahun 1757 itu terus berbenah untuk melestarikan bangunan cagar budaya tersebut sekaligus meningkatkan daya tarik wisata yang dimilikinya.

Pada zamannya, Pura Mangkunegaran pernah berjaya lewat pabrik gulanya. Sekarang gula itu telah berganti rupa menjadi geliat pariwisata. Wisatawan bagaikan semut-semut yang menghampiri tanpa mengenal hari. Berkah revitalisasi dari pemerintah disambut apik para prajanya untuk membesarkan lagi kejayaan pura tersebut.

Sekitar 10 orang gadis berkerudung berlari kecil menuju gerbang keluar Pura Mangkunegaran, di Kota Surakarta, Jawa Tengah, Rabu (26/7/2023). Wajah mereka tampak begitu bahagia. Tak lupa satu sama lain saling bergantian berfoto dengan latar belakang air mancur dan Pendapa Ageng di pura tersebut.

Editor:
CHRISTOPERUS WAHYU HARYO PRIYO
Bagikan