Iklan
Otorita IKN Jajaki Sejumlah Negara untuk Wujudkan Kota Hutan Berkelanjutan
Sekitar 65 persen dari 256.000 hektar wilayah IKN ditargetkan menjadi hutan tropis. Untuk mewujudkannya, pemerintah menjajaki berbagai negara untuk mendukung rencana tersebut.
BALIKPAPAN, KOMPAS — Otorita Ibu Kota Nusantara menjajaki sejumlah negara untuk berkolaborasi dalam mewujudkan ibu kota baru sebagai kota hutan berkelanjutan. Pertemuan awal sudah dilakukan dan pembahasan kongkrit bakal dilaksanakan dalam waktu dekat.
Kepala Otorita IKN Bambang Susantono mengatakan, pihaknya sudah melakukan pertemuan kemitraan bertajuk ”Otorita IKN Forest City Partnership Support Facility”, Jumat (16/6/2023), di Jakarta. Dalam pertemuan itu, hadir sejumlah duta besar negara sahabat.