Bantu UMKM, Mahasiswa di Lampung Luncurkan ”Startup” ”oleholehlampung.com”
Sejumlah anak muda di Lampung meluncurkan platform oleholehlampung.com untuk meningkatkan penjualan produk UMKM. Platform ini diharapkan menjadi solusi yang mampu mengurai persolan UMKM dalam menjangkau pemasaran daring.
BANDAR LAMPUNG, KOMPAS — Sejumlah mahasiswa dari Universitas Bandar Lampung dan Institut Teknologi Sumatera meluncurkan perusahaan rintisan berbasis website bernama oleholehlampung.com. Platform ini diluncurkan sebagai solusi bagi UMKM dalam menghadapi berbagai tantangan dalam pemasaran digital.
”Pelaku UMKM di Lampung sering mengalami kesulitan saat akan memasarkan produk secara online. Ada yang sudah mencoba mengunggah produk di salah satu market place sejak tahun lalu, tapi tidak juga ada penjualan,” kata Chief Executive Officer oleholehlampung.com Robby Herdian saat peluncuran startup tersebut di Bandar Lampung, Kamis (15/6/2023).