logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊErupsi, Kolom Abu Vulkanik...
Iklan

Erupsi, Kolom Abu Vulkanik Anak Krakatau Semakin Tinggi

Aktivitas Gunung Anak Krakatau Krakatau di Selat Sunda, Provinsi Lampung, masih terus bergejolak. Masyarakat berharap pemerintah bisa segera membangun jalur mitigasi bencana di Pulau Sebesi.

Oleh
VINA OKTAVIA
Β· 1 menit baca
Gunung Anak Krakatau mengalami erupsi pada Jumat (17/6/2022) siang. Gunung api itu mengeluarkan abu vulkanik dengan ketinggian mencapai 700 meter.
JEFRI UNTUK KOMPAS

Gunung Anak Krakatau mengalami erupsi pada Jumat (17/6/2022) siang. Gunung api itu mengeluarkan abu vulkanik dengan ketinggian mencapai 700 meter.

BANDAR LAMPUNG, KOMPAS β€” Aktivitas Gunung Anak Krakatau yang berada di Selat Sunda, Provinsi Lampung, kembali bergejolak dalam sepekan terakhir. Sejak 6 Juni 2023, gunung api itu tercatat sudah mengalami sembilan kali erupsi. Bahkan, semburan kolom abu vulkanik erupsi semakin tinggi mencapai 3,5 kilometer.

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral mencatat, pada Minggu (11/6/2023), Gunung Anak Krakatau mengalami erupsi pukul 00.30. Tinggi kolom abu teramati sekitar 2.000 meter di atas puncak.

Editor:
AUFRIDA WISMI WARASTRI
Bagikan