logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊAktivitas Tambang Ilegal di...
Iklan

Aktivitas Tambang Ilegal di Tempat Rehabilitasi Orangutan Kaltim Belum Berhenti

Kendati sudah dihentikan polisi beberapa waktu lalu, aktivitas tambang ilegal di kawasan rehabilitasi orangutan yang dikelola Borneo Orangutan Survival Foundation (BOSF) terjadi lagi.

Oleh
SUCIPTO
Β· 1 menit baca
Petugas patroli Borneo Orangutan Survival Foundation, tempat rehabilitasi orangutan, menunjuk lahan milik yayasan tempatnya bekerja yang ditambang secara ilegal di Kelurahan Amborawang Darat, Kecamatan Samboja Barat, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Selasa (6/5/2023).
KOMPAS/SUCIPTO

Petugas patroli Borneo Orangutan Survival Foundation, tempat rehabilitasi orangutan, menunjuk lahan milik yayasan tempatnya bekerja yang ditambang secara ilegal di Kelurahan Amborawang Darat, Kecamatan Samboja Barat, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Selasa (6/5/2023).

BALIKPAPAN, KOMPAS β€” Aktivitas tambang ilegal di lahan milik Borneo Orangutan Survival Foundation atau BOSF, tempat rehabilitasi orangutan di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, belum berhenti. Kendati kepolisian sudah menghentikan aktivitas penambangannya beberapa bulan lalu, belum lama ini BOSF mendapati adanya aktivitas pengambilan ratusan karung batubara yang sebelumnya diberi garis polisi.

Regional Manager East Kalimantan BOSF Aldrianto Priadjati mengatakan, aktivitas tersebut kembali terjadi pada 12 Mei 2023. Tim patroli BOSF mendapati sebuah truk membawa sekitar 10 orang masuk ke area BOSF di Kelurahan Amborawang Darat, Kecamatan Samboja Barat. Dari pantauan BOSF menggunakan drone, orang-orang tersebut mengemas tumpukan batubara ke dalam 200-an karung.

Editor:
CHRISTOPERUS WAHYU HARYO PRIYO
Bagikan