logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊTercebur Sumur, Seorang Ibu di...
Iklan

Tercebur Sumur, Seorang Ibu di Jambi Kehilangan Dua Bayinya

Sambil menggendong bayi, seorang ibu berupaya menyelamatkan anaknya yang tercebur ke dalam sumur. Ketiganya berhasil dievakuasi petugas, tetapi kedua anak dalam kondisi meninggal.

Oleh
IRMA TAMBUNAN
Β· 1 menit baca
Petugas berupaya mengevakuasi seorang ibu dan dua bayinya yang tercebur sumur sedalam 14 meter di Telanaipura, Kota Jambi, Rabu (3/5/2023). Sang ibu selamat, sedangkan kedua bayi berhasil dievakuasi dalam kondisi meninggal.
DOKUMENTASI DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN KOTA JAMBI

Petugas berupaya mengevakuasi seorang ibu dan dua bayinya yang tercebur sumur sedalam 14 meter di Telanaipura, Kota Jambi, Rabu (3/5/2023). Sang ibu selamat, sedangkan kedua bayi berhasil dievakuasi dalam kondisi meninggal.

JAMBI, KOMPAS β€” Seorang ibu harus kehilangan anak balitanya setelah tercebur ke sumur sedalam 14 meter. Sumur yang terletak di dapur rumah itu tak memiliki dinding pagar di atas lantai sebagai pelindung.

Ibu tersebut, bernama Ides, tengah berada di dapur ketika mengetahui anaknya yang berusia 2,5 tahun, Qandra Azkana, tercebur ke dalam sumur, Rabu (3/5/2023) sekitar pukul 12.30 WIB. Karena bermaksud menolong anaknya, ia pun berupaya turun ke dalam sumur dengan berpegangan pada tali timba.

Editor:
AUFRIDA WISMI WARASTRI
Bagikan