Iklan
Hilangnya Induk Nyado Menyulut Gejolak Sosial di Komunitas Orang Rimba
Hilangnya induk Nyado memicu kemarahan warga komunitas Orang Rimba di wilayah Sarolangun, Jambi. Warga mendesak aparat cepat menangkap dukun gadungan yang diduga penyebab hilangnya Nyado sejak dua pekan lalu.
JAMBI, KOMPAS β Tragedi hilangnya induk Nyado, warga Komunitas Orang Rimba, sejak dua pekan lalu mulai memunculkan gejolak sosial di Sarolangun, Jambi. Sebagian kalangan melihat fenomena ini menjadi bentuk diskriminasi lainnya pada Orang Rimba.
Terkait ini, tiga pimpinan komunitas Orang Rimba di wilayah Terab, Serengam, dan Lubuk Buayo, yang mendiami Kabupaten Sarolangun dan Batanghari berkumpul, Selasa (25/4/2023). Mereka membahas penculikan yang menimpa induk (perempuan) Nyado.