logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊPermintaan Tinggi Jelang...
Iklan

Permintaan Tinggi Jelang Puasa, Warga Cirebon Minta Operasi Beras Murah Berlanjut

Harga beras di tingkat konsumen di Kota Cirebon, Jawa Barat, masih tinggi. Masyarakat pun berharap pemerintah daerah terus menggelar operasi pasar murah untuk menekan lonjakan harga beras jelang bulan puasa.

Oleh
ABDULLAH FIKRI ASHRI
Β· 1 menit baca
Warga mengantre untuk membeli beras medium murah di Lapangan Kebon Pelok, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jawa Barat, Selasa (14/3/2023). Beras dari Perum Bulog Kantor Cabang Cirebon itu dijual dengan harga Rp 9.400 per kilogram (kg) atau Rp 47.000 untuk kemasan 5 kg. Harga ini lebih murah dibandingkan beras medium di pasaran yang lebih dari Rp 11.500 per kg.
KOMPAS/ABDULLAH FIKRI ASHRI

Warga mengantre untuk membeli beras medium murah di Lapangan Kebon Pelok, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Jawa Barat, Selasa (14/3/2023). Beras dari Perum Bulog Kantor Cabang Cirebon itu dijual dengan harga Rp 9.400 per kilogram (kg) atau Rp 47.000 untuk kemasan 5 kg. Harga ini lebih murah dibandingkan beras medium di pasaran yang lebih dari Rp 11.500 per kg.

CIREBON, KOMPAS β€” Harga beras di tingkat konsumen di Kota Cirebon, Jawa Barat, masih tinggi. Masyarakat pun berharap pemerintah daerah terus menggelar operasi pasar murah untuk menekan lonjakan harga beras. Terlebih lagi, kebutuhan warga bakal meningkat memasuki bulan puasa.

Tingginya permintaan akan beras murah, antara lain, tampak dalam Gerakan Pangan Murah di Lapangan Kebon Pelok, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Selasa (14/3/2023). Operasi pasar murah itu juga berlangsung di empat kecamatan lain di Cirebon. Warga harus mengantre untuk membeli beras murah.

Editor:
SIWI YUNITA CAHYANINGRUM
Bagikan