logo Kompas.id
β€Ί
Nusantaraβ€ΊEvakuasi Korban Longsor Pulau ...
Iklan

Evakuasi Korban Longsor Pulau Serasan Terhambat Cuaca Buruk, 42 Orang Belum Ditemukan

Hingga Selasa (7/3/2023) pagi, korban meninggal akibat bencana longsor di Pulau Serasan, Natuna, Kepulauan Riau, dilaporkan sebanyak 15 orang. Selain itu, korban luka berat ada 4 orang dan korban hilang 42 orang.

Oleh
PANDU WIYOGA
Β· 1 menit baca
Seorang warga berjalan di lokasi bencana tanah longsor di Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, Senin (6/3/2023).
BPBD NATUNA

Seorang warga berjalan di lokasi bencana tanah longsor di Kecamatan Serasan, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau, Senin (6/3/2023).

BATAM, KOMPAS β€” Hujan dan tanah labil menyulitkan petugas mengevakuasi korban longsor di Pulau Serasan, Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau. Hingga Selasa (7/3/2023), 42 orang dilaporkan masih hilang.

Sebelumnya, longsor terjadi di Desa Pangkalan, Kecamatan Serasan Timur, Senin (6/3) pukul 11.15. Longsor disebut menyapu 27 rumah warga di Desa Pangkalan.

Editor:
CORNELIUS HELMY HERLAMBANG
Bagikan