Mensos Desak Pemkot Manado Relokasi Warga dari Daerah Rawan Banjir-Longsor
Mensos Tri Rismaharini mendesak Pemkot Manado segera merelokasi warga dari daerah rawan banjir dan tanah longsor ke permukiman yang didedikasikan untuk korban banjir 2014. Dari 2.047 rumah, baru 500-an yang terisi.
MANADO, KOMPAS β Menteri Sosial Tri Rismaharini mendesak Pemerintah Kota Manado untuk segera memindahkan warga dari daerah rawan banjir dan tanah longsor ke permukiman relokasi korban banjir 2014. Kementerian Sosial bahkan siap mendukung dengan mendanai perbaikan 2.047 rumah di permukiman tersebut dan memberikan perabotan.
Hal tersebut diungkapkan Risma dalam kunjungan kerjanya ke ibu kota Sulawesi Utara, Selasa (31/1/2023), empat hari pascabanjir dan tanah longsor melanda kawasan itu. Ia mengawali agenda dengan memberikan santunan kepada keluarga lima korban meninggal di Kairagi Weru, kemudian meninjau bangunan yang rusak akibat tanah longsor.