Geliat Kota
Geliat Batik hingga Pelosok Jambi
Lahir dan tumbuh di Seberang Kota Jambi, usaha batik terus menjamur hingga daerah-daerah sekitar. Kisah-kisah baru pun tercipta dari beragam motif yang tercipta.
/https%3A%2F%2Fasset.kgnewsroom.com%2Fphoto%2Fpre%2F2023%2F01%2F12%2Fec564ca3-44e8-4e3b-a88c-6531cd973395_jpg.jpg)
Perajin menjemur kain-kain batik seusai proses pencelupan di usaha kerajinan Batik Diana Jambi, Rabu (11/1/2023). Usaha batik yang semua tumbuh di kawasan Seberang Kota Jambi kini meluas ke berbagai daerah sekitar.
Goresan batik Jambi terus meluas. Kisah batik yang berawal dari Seberang Kota Jambi mengalir hingga pelosok Negeri Sepucuk Jambi Sembilan Lurah, melahirkan beragam jenis motif unik dari hulu ke hilir.
Dari kampung batik di kawasan Seberang Kota Jambi, Maryana merantau ke Kabupaten Batanghari menemani sang suami berpindah tugas. Di tempat baru, 23 tahun silam, ia pun merintis usaha batik. Usaha itu perlahan mulai berkembang.
Versi cetak artikel ini terbit di harian Kompas edisi di halaman 11 dengan judul "Geliat Batik hingga Pelosok Jambi".
Baca Epaper Kompas