Mengenal Tempat Tetirah Raja yang Jadi Lokasi Pernikahan Kaesang-Erina
Pernikahan putra Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, dengan Erina Gudono bakal digelar di kompleks Pesanggrahan Ambarrukmo. Pesanggrahan ini memiliki nilai historis tinggi karena dulu merupakan tempat tetirah raja.
Putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep, mendatangi kompleks Pesanggrahan Ambarrukmo di Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Selasa (6/12/2022) pagi. Didampingi sejumlah orang, Kaesang datang untuk mengikuti gladi bersih akad nikahnya dengan Erina Gudono.
Dalam kesempatan itu, Kaesang melakukan sejumlah adegan yang akan dijalaninya dalam rangkaian akad nikah. Awalnya, Kaesang turun dari mobil, lalu menuju ke bagian pringgitan Pesanggrahan Ambarrukmo. Di sana, dia duduk untuk memperagakan adegan akad nikah.